Penyebab kebocoran pada VW polo 1.4 TSi - Mautaumobil.com

 Pada kesempatan kali ini mautaumobil.com akan share kasus VW polo 1.4 TSi yang mengalami kebocoran pada sistem pendingin mesin atau cooling sistem. Customer mengeluhkan mobil muncul indikator temperatur merah saat pagi awal dihidupkan serta terdapat bekas bekas air berwarna merah di lantai garasi mobil. Customer langsung menghubungi team otosiaga.id untuk melakukan pemeriksaan. 

Setelah melakukan pemeriksaan area mesin, terlihat terdapat rembesan air dari area radiator mobil. Selain memeriksa radiator mekanik juga memeriksa area water pump dan connector selang di bawah intake manifold yang juga rawan mengalami kebocoran pada mobil vw polo 1.4 Tsi. Hasil pemeriksaan menunjukan kondisi water pump, connector dan selang selang dalam kondisi baik sehingga diputuskan hanya melakukan penggantian pada radiator. 

Radiator bocor - source: mautaumobil.com

Pembongkaran radiator dimulai dengan membuka bemper mobil dan membuka semua selang dan connector yang menempel pada radiator. Kemudian melepas semua baut baut yang menempel pada front end body sehingga memberikan akses keluar untuk radiator. 

Ganti radiator - source: mautaumobil.com

Karena harga original radiator VW polo 1.4 TSi lumayan mahal serta barang yang harus indent, customer memutuskan untuk menggunakan barang aftermarket yang memiliki kualitas yang baik dan harga yang relatif terjangkau. 

Setelah radiator yang baru sudah siap, kemudian lakukan pemasangan radiator seperti sedia kala. 

Setelah melakukan penggantian radiator, perlu dilakukan yang namanya bleeding radiator agar tidak ada udara yang terjebak pada sistem pendingin. Udara yang terjebak dapat menyebabkan mesin menjadi lebih cepat panas sehingga perlu dikeluarkan dari sistem pendingin. 

Sekian artikel pada kesempatan kali ini, semoga apa yang disampaikan dapat bermanfaat. Jika ada yang ingin ditambahkan silahkan tinggalkan di kolom komentar di bawah. 

Jika anda mengalami masalah yang serupa, anda dapat menghubungi otosiaga untuk konsultasi atau melakukan pemeriksaan di lokasi anda (area jakarta). Silahkan hubungi otosiaga melalui website: www.otosiaga.id atau melalui no. Telephone: 0895345455127 atau juga dapat menghubungi melalui whatsapp dengan klik tombol link di bawah. 

Terimakasih

Tidak ada komentar untuk "Penyebab kebocoran pada VW polo 1.4 TSi - Mautaumobil.com"