Apa itu bypass valve turbo? Apa bedanya dengan blow off turbo? - Mautaumobil.com
Turbocharger merupakan sistem untuk meningkatkan performa mesin dengan cara meningkatkan tekanan pada udara yang masuk ke mesin menggunakan putaran baling baling turbo yang di gerakkan oleh gas buang. (Baca juga: cara kerja turbocharger system).
Pada saat akselerasi, throttle valve akan terbuka dan tekanan di dalam pipa pipa turbo serta intake manifold akan meningkat secara signifikan karena tekanan dari turbo. Akan tetapi pada saat deselerasi, throttle valve akan tertutup sedangkan tekanan udara yang dihasilkan oleh turbo charger akan terus dipompa ke dalam mesin dan terhambat oleh throttle valve yang tertutup tersebut. Akibatnya, tekanan pada pipa pipa turbo sebelum melewati throttle valve akan meningkat drastis dan dapat menyebabkan kerusakan pada beberapa komponen seperti pipa pipa turbo yang pecah, intercooler bocor, ataupun kerusakan pada kipas turbo itu sendiri. Maka dari itu tekanan tersebut harus dibuang untuk mengurangi resiko kerusakan lebih lanjut.
Metode untuk membuang tekanan turbo tersebut dilakukan dengan dua cara yaitu membuang tekanan ke bagian pipa sebelum masuk ke turbo (bypass valve) atau membuang langsung ke udara luar (blowoff valve).
Sistem kerja bypass valve dan blowoff valve hampir sama. BPV dan BOV di kontrol oleh ECM dengan menggunakan vakum solenoid ataupun dengan motor, yang membedakan hanya pembuangan tekanan turbo dimana BPV tekanan udara berlebih dimasukan lagi ke dalam mesin sedangkan BOV tekanan berlebih tersebut dibuang ke udara luar.
Berikut aliran udara pada sistem bypass valve turbo
Berikut aliran udara pada sistem blowoff valve turbo
Kelebihan penggunaan BPV dibandingkan penggunaan BOV adalah pembakaran mesin lebih sempurna karena udara yang masuk ke mesin jumlahnya tetap sama dan tidak berkurang seperti yang terjadi pada BOV.
Sedangkan kelebihan penggunaan BOV adalah turbo akan menghasilkan suara yang lebih galak dan disukai oleh para penggemar turbo. Oleh karena itu BOV sering digunakan sebagai aksesoris tambahan untuk part part racing. Namun kekurangan dari BOV tersebut tentu saja pembakaran menjadi kurang sempurna karena udara yang sudah terbaca oleh sensor dibuang ke luar, pada beberapa mobil dapat mengakibatkan check engine menyala dengan DTC fuel trim lean.
Terimakasih
Tidak ada komentar untuk "Apa itu bypass valve turbo? Apa bedanya dengan blow off turbo? - Mautaumobil.com"
Posting Komentar