Apa itu teknologi ADAS (Advance Driver Assistance System) - Mautaumobil.com

    Seiring berkembangnya teknologi, sistem safety dan kenyamanan kendaraan juga ikut mengalami perkembangan. Salah satu perkembangan teknologi yang diterapkan pada otomotif terutama roda empat adalah sistem ADAS atau Advance Driver Assistance System atau dalam bahasa indonesia artinya adalah sistem bantuan pengemudi tingkat lanjut. ADAS mempunyai tujuan untuk memberikan kenyamanan pada pengemudi serta meningkatkan keamanan sehingga dapat meminimalisir kecelakaan akibat human error.

Sistem ADAS - source: perforce.com

 ADAS meningkatkan tingkat keselamatan dengan mengimplementasikan teknologi kecerdasan buatan (AI) kedalam teknologi otomotif, seperti contohnya penggunaan kamera yang dapat mengidentifikasi objek, penggunaan radar, penggunaan lidar, dan penggunaan sensor ultrasonic. Dengan memadukan berbagai teknologi tersebut, maka dapat menghasilkan sistem yang dapat merespon secara cepat dan dapat mengambil keputusan sendiri secara otomatis dengan demikian dapat membantu pengemudi serta meminimalkan resiko kecelakaan. 

Secara garis besar ADAS mencakup dua hal, yaitu keselamatan universal dan kenyamanan opsional. (Baca juga : Fitur canggih Hyundai Staria

A. Keselamatan universal

Keselamatan universal merupakan fitur fitur dasar yang bertujuan untuk memastikan keselamatan pengemudi, penumpang, pejalan kaki dan pengemudi lain. Dengan demikian dapat meningkatkan persentase keselamatan dalam semua kemungkinan situasi. 
Berikut beberapa contoh fitur ADAS keselamatan universal:

1. Forward Collision-Avoidance Assist (FCA) 
FCA merupakan fitur keselamatan yang bekerja secara otomatis dimana kendaraan akan secara otomatis melakukan pengereman jika kamera dan radar mendeteksi object yang beresiko mengakibatkan kecelakaan. 

2. Lane Keeping Assist (LKA) 
LKA akan bekerja jika pada kecepatan tertentu mobil keluar jalur tanpa menyalakan sein secara otomatis mobil akan memberikan warning atau peringatan kepada pengemudi. Pada kondisi tertentu LKA dapat secara otomatis membantu pengemudian jika mobil keluar dari jalur. 

3. Blind-Spot Collision-Avoidance Assist (BCA)
BCA bekerja secara otomatis dengan cara memberikan informasi atau warning kepada driver jika muncul resiko tabrakan dari titik buta, jika resiko tabrakan meningkat sistem BCA dapat mengontrol kendaraan untuk mengurangi resiko kecelakaan. 

4. Driver Attention Warning (DAW) 
DAW berfungsi menjaga tingkat perhatian pengemudi saat berkendara. DAW akan memberikan peringatan jika terjadi tanda tanda pengemudi kehilangan perhatian atau konsentrasi saat berkendara. Sistem juga akan memberikan notifikasi agar pengendara melakukan istirahat guna menjaga kondisi pengemudi tetap prima saat berkendara. 

5. Safe Exit Assist (SEA)
SEA akan bekerja ketika penumpang hendak membuka pintu dan keluar dari mobil. Jika sensor mendeteksi terdapat objek atau kendaraan lain mendekat, sistem akan memberikan peringatan serta mengaktifkan childlock elektronik untuk mencegah keluar dari mobil sehingga dapat meminimalkan resiko kecelakaan. 

6. Parking Collision-Avoidance Assist (PCA) 
PCA akan bekerja ketika sedang melakukan parkir. Jika muncul objek yang mendekat dari titik buta saat parkir, kamera akan menampilkan peringatan pada sisi munculnya objek tersebut. Hal tersebut tentu saja akan membuat driver lebih waspada saat melakukan parkir. 

B. Kenyamanan opsional

Fitur ini merupakan fitur kenyamanan tingkat lanjut yang dapat digunakan saat dibutuhkan pada kondisi tertentu. 
Berikut beberapa contoh fitur ADAS kenyamanan opsional:

1. Adaptive Cruise Control (ACC)
ACC merupakan sistem bantuan pengemudi yang secara otomatis dapat membuat kecepatan mobil akan disesuaikan dengan kendaraan di depannya tanpa harus mengatur gas ataupun rem pada kecepatan tertentu. 
2. Hill Start Assist (HSA)

3. Smart Parking Assist (SPA)
SPA merupakan sistem yang dapat memandu pengemudi untuk memarkirkan kendaraan secara otomatis tanpa harus memutar setir saat parkir, sistem akan secara otomatis memutar setir saat parkir jika SPA diaktifkan. 

4. Intellegent High Beam Assistance (IHBA)
IHBA merupakan sistem pada mobil yang dapat mengatur lampu jauh dan dekat secara otomatis jika terdapat kendaraan yang melaju dari arah depan. IHBA secara otomatis akan mengubah posisi lampu jauh menjadi lampu dekat jika terdeteksi ada kendaraan yang melaju dari depan. 

5. Surround View Monitor (SVM)
SVM merupakan sistem yang monitor yang terdapat pada sekitar kendaraan yang bertujuan untuk menampilkan kondisi sekitar kendaraan untuk meminimalisir kecelakaan terutama saat melakukan parkir kendaraan. SVM juga sering disebut sebagai kamera 360°.

Sekian artikel pada kesempatan kali ini, semoga apa yang disampaikan dapat bermanfaat. Jika ada yang ingin disampaikan silahkan tinggalkan di kolom komentar di bawah. 

Jika anda ingin melakukan perawatan, perbaikan ataupun konsultasi tetang mobil, anda dapat menghubungi otosiaga untuk konsultasi atau melakukan pemeriksaan di lokasi anda (area jakarta). 

Silahkan hubungi otosiaga melalui website: www.otosiaga.id atau melalui no. Telephone: 0895345455127 atau juga dapat menghubungi melalui whatsapp dengan klik tombol link di bawah.

Terimakasih

Tidak ada komentar untuk "Apa itu teknologi ADAS (Advance Driver Assistance System) - Mautaumobil.com"