Penyebab AC mobil tidak dingin

     Sering kali para pemilik mobil mengalami masalah pada sistem AC mobil mereka, salah satu masalah pada sistem AC mobil yang sering ditemui adalah masalah temperatur AC tidak dingin. Seperti kita ketahui bahwa sistem AC menggunakan gas freon sebagai komponen utama untuk membuat udara yang dihembuskan AC menjadi dingin dengan cara dialirkan ke tiap komponen sistem AC. Apabila salah satu komponen sistem AC mengalami masalah maka efeknya adalah kinerja sistem AC menjadi terganggu dan berakibat udara AC menjadi tidak dingin. 

Gambar pengecekan kerusakan sistem AC

Berikut adalah beberapa penyebab AC mobil tidak dingin. 

1. Kebocoran freon
Kasus kebocoran freon merupakan kasus yang paling sering dialami oleh para pemilik mobil. Kebocoran AC biasanya diakibatkan karena usia komponen atau seal yang sudah melemah. Beberapa komponen yang sering mangalami kebocoran pada sistem AC antara lain valve/pentil AC, seal, sambungan pipa AC, kondensor dan evaporator. Untuk perbaikannya biasanya dilakukannya dengan mengganti komponen komponen yang mengalami kebocoran. 

Gambar kebocoran pada pentil AC

2. Kompresor yang tidak bekerja
Kerusakan kompresor AC dapat menyebabkan freon tidak dapat bersirkulasi dengan baik sehingga suhu dingin pada evaporator tidak akan terjadi. Beberapa kasus pada kompresor yang sering terjadi antara lain kerusakan pada magnetic clutch compressor, kerusakan internal kompresor ataupun solenoid kompresor pada mobil tanpa magnetic clutch. 

Gambar kompresor AC mobil

3. Overheat
Jika kendaraan mengalami panas berlebih, biasanya sistem mobil akan secara otomatis mematikan sistem AC untuk mencegah resiko kerusakan yang lebih parah. Penyebab terjadinya overheat contohnya seperti kipas radiator yang mati, kebocoran coolant dan lain sebagainya yang dapat menyebabkan temperatur mesin menjadi naik melebihi batas normal. Untuk mengatasi masalah tersebut bisa dilakukan dengan memperbaiki sistem yang menjadi penyebab terjadinya overheat. 

Gambar indikator overheat mesin mobil

4. V-belt lepas atau putus
Tenaga penggerak utama dari kompresor AC adalah putaran dari mesin yang dihubungkan ke kompresor AC melalui v-belt. Jika terjadi masalah pada V-belt seperti putus ataupun terlepas tentu saja akan mengakibatkan putaran dari mesin tidak tersalurkan menuju kompresor, sehingga menyebabkan kompresor tidak bekerja dan berakibat AC menjadi tidak dingin. Pada kasus kerusakan pada v-belt, biasanya diikuti dengan gejala gejala lain seperti indikator baterai menyala, stir berat, temperatur mesin panas dan lain sebagainya. Untuk cara perbaikannya cukup dilakukan pemasangan atau penggantian v-belt sehingga sistem akan kembali bekerja normal seperti sedia kala. 

Gambar v-blet mesin

5. Blower AC mengalami kerusakan
Kerusakan pada blower AC memiliki karakteristik yang berbeda dengan kerusakan jika terdapat masalah pada sistem aliran freon. Jika blower AC mengalami masalah, gejala yang terjadi adalah AC mobil tidak menghembuskan angin sama sekali, artinya bisa saja sistem AC bekerja dengan normal hanya saja karena motor blower tidak berfungsi menyebabkan udara dingin di sekitar evaporator tidak ditiupkan ke dalam kabin kendaraan, sehingga menyebabkan suhu kabin terasa panas. Untuk memperbaiki blower dapat dilakukan pemeriksaan voltase pada motor blower dan resistor blower untuk menentukan apakah kerusakan berasal dari motor blower atau berasal dari resistor blower. Jika sudah ditemukan penyebabnya, segera lakukan perbaikan atau penggantian komponen. 

Gambar blower AC mobil

6. Kerusakan pada sistem elektrikal AC
Terakhir penyebab temperatur AC menjadi tidak dingin adalah kerusakan pada komponen elektrik sistem AC. Komponen elektrik pada sistem AC meliputi kabel kompresor, relay AC, refrigerant pressure sensor, thermistor, climatronic control unit dan lain sebagainya. Untuk mengetahui kerusakan pada sistem elektrikal AC biasanya dilakukan dengan melakukan scan pada HVAC control unit. Setelah diketahui penyebabnya, sebaiknya segera lakukan perbaikan agar kinerja dari sistem AC kembali seperti semula. 

Gambar AC pressure sensor

Sekian artikel pada kesempatan kali ini, semoga apa yang disampaikan dapat bermanfaat. Jika ada yang perlu ditambahkan silahkan tinggalkan dikolom komentar dibawah. Cek juga instagram mautaumobilcom di @mautaumobil di sana kami juga share informasi seputar otomotif.

Terimakasih

Tidak ada komentar untuk "Penyebab AC mobil tidak dingin"